nilai tukar petani
Nilai tukar petani yaitu perbandingan antara indeks harga yang diterima para petani dibandingkan dengan indeks harga yang dibayar petani. Nilai tukar petani adalah salah satu indikator dalam menentukan tingkat kesejahteraan petani. Indeks harga yang diterima petani atau IT merupakan suatu indeks harga yang menunjukkan perkembangan harga hasil produksi petani. IT dihitung berdasarkan nilai jual hasil pertanian yang dihasilkan oleh petani Indeks harga yang dibayar petani (IB) adalah indeks harga dimana menunjukkan perkembangan harga kebutuhan rumah tangga petani. NTP > 100 berarti Harga hasil produksi naik lebih besar dari kenaikan harga konsumsinya. Pendapatan petani naik dan menjadi lebih besar dari pengeluarannya. NTP = 100 berarti Kenaikan/penurunan harga hasil produksinya sama dengan persentase kenaikan/penurunan harga barang konsumsi. Pendapatan petani sama dengan pengeluarannya. NTP < 100 berarti Kenaikan harga hasil produksi relatif lebih kecil diba...